Rabu, 01 Juni 2016

Environment Festival 2016


Environment Festival adalah event yang diadakan oleh HMITL FST UNAIR, yang merupakan serangkaian acara yg terdiri dari 4 acara besar yaitu:
1. LKTI Siswa & Mahasiswa Tingkat Nasional 
2. Seminar Nasional
3. FGD (Focus Group Discussion)
4. Pameran Karya
Dengan mengusung tema besar yaitu "Energi Alternatif Terbarukan Untuk Mewujudkan Sustainable Development Goals 2030. Serangkaian acara tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 28,29,30 Oktober 2016 di Universitas Airlangga Surabaya.

Berikut rincian singkat dari tiap acara:



1. LKTI terdiri dari 2 tahap .
Pertama tahap gagasan, apabila lolos akan lanjut ke tahap KTI, dan akan diseleksi 10 besar masing-masing dari siswa dan Mahasiswa yang akan mempresentasikan karya di UNAIR pada tanggal 29 Oktober 2016. Outputnya akan diterbitkan di jurnal nasional.

2. Seminar Nasional, akan mengundang 3 pembicara yang berasal dari pemerintah/praktisi lingkungan, Akademis dan pihak industri. Disini juga akan diadakan awarding pemenang LKTI pada akhir acara seminar.

3. FGD (Focus Group Discussion), akan membahas hasil seminar yang nantinya hasil diskusi akan dibuat menjadi petisi yang diberikan kepada pemerintah.

4. Pameran karya, akan memamerkan hasil karya para finalis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar